Membuat Network Grafik Dengan CACTI

Membuat Network Grafik Dengan CACTI

Cacti merupakan solusi pembuatan grafik network yang lengkap yang didesign untuk memanfaatkan kemampuan fungsi RRDTool sebagai peyimpanan data dan pembuatan grafik.

Cacti menyediakan pengumpulan data yang cepat, pola grafik advanced, metoda perolehan multiple data , dan fitur pengelolaan user . semuanya dikemas secara intuitif, sebuah interface yang mudah digunakan mudah dipahami untuk local area network hingga network yang kompleks dengan ratusan device.

Image

Cacti di-release di bawah lisensi GNU, meskipun gratis tanpa syarat tertentu, tetapi sebaiknya anda melakukan donasi melalui http://cacti.net/donate.php jika anda merasakan manfaat cacti dan anda enjoy menggunakan cacti. Hal ini akan membantu pengembangan cacti selanjutnya dan membuat pembuat cacti senang.

Lebih Jauh Tentang Cacti

Cacti merupakan frontend dari RRDTool, cacti mengumpulkan informasi yang di butuhkan untuk pembuatan grafik dan menyimpan informasi tersebut menjadi data dalam database MYSQL. Fronted tersebut dibuat sepenuh nya menggunakan bahasa pemrograman PHP.

Selain kemampuan untuk memaintain grafik, Data Sources dan Round Robin arsip dalam database, dalam menghandel pengumpulan data. Dan juga support SNMP bagi mereka yang terbiasa membuat grafik dengan MRTG.

Komponen Utama CACTI

* Data Sources

Untuk menghandel pengumpulan data , anda dapat membuat eksternal script atau command yang akan diperlukan untuk di pilih, cacti kemudian mengumpulkan melalui cronjob dan menyimpan nya kedalam database atau round robin archives.

Data Sources dapat juga di buat, yang berkoresponden dengan data sebenarnya dalam grafik. Sebagai contoh jika anda ingin membuat grafik ping time ke suatu host, anda harus membuat data sources memanfaatkan skrip yang mengping suatu host yang menghasil kan nilai dalam milliseconds. Setelah mendefinisikan option untuk RRDtool sebagaimana menyimpan data anda dapat mendefinisikan informasi tambahan yang dibutuhkan oleh data input. Seperti host yang akan di ping dalam hal ini. Setelah data source di buat, lalu akan di maintain setiap 5 menit secara otomatis.

* Graphs

Setiap satu atau lebih data source di definisikan, sebuah grafik RRdtool dapat dibuat menggunakan data tersebut. Cacti memungkinkan anda membuat hampir setiap grafik RRdtool yang dapat di gambarkan. Menggunakan setiap standar RRdtool grafik tipe dan fungsi gabungan. Suatu area pemilihan warna , dan fungsi pengisian text otomatis juga membantu dalam pembuatan grafik agar proses pembuatan grafik lebih mudah.

Tidak hanya bisa membuat grafik RRDTool based di cacti, tetapi banyak cara untuk menampilkan grafik. Selain dengan standar “ List view “ dan “ preview mode “ yang menyerupai RRDTool frontend untuk semua , ada "tree view", yang memungkinkan anda untuk menaruh grafik-grafik ke suatu tree yang hirarkis untuk tujuan-tujuan pengelompokan.

* User Management

Karena banyak fungsi cacti, sebuah user management tool builtin dibuat supaya Anda dapat menambahkan para user dan memberi mereka hak-hak untuk bagian bagian tertentu dari cacti. Ini akan memungkinkan seseorang untuk membuat beberapa user yang dapat merubah parameter parameter grafik, sedangkan yang lain nya hanya bisa melihat grafik. Masing masing user juga dapat memaintain setingan mereka sendiri ketika login untuk melihat grafik.

* Templating

Terakhir, Cacti dapat diskalakan menjadi jumlah besar source data melalui penggunaan template. Hal ini memungkinkan pembuatan sebuah grafik atau data source template yang menggambarkan beberapa grafik atau data source yang berhubungan dengan nya. Template template host memungkinkan anda untuk menggambarkan kemampuan dari suatu host maka cacti dapat menggunakan nya untuk informasi atas penambahan suatu host yang baru.

Dari yang telah dipaparkan di atas cacti memang cukup powefull untuk sebuah traffic monitoring dan memungkinkan setiap client anda memiliki user dan bisa melihat grafik nya sendiri serta memungkinkan anda membuat sebuah monitoring traffic yang terintegrasi baik secara skrip atau snmp.

Untuk penggunaan lebih jauh menggambungkan cacti dengan software softare atau skrip lain akan membuat cacti menjadi lebih menarik, contoh nya saja jika digabungkan dengan pmacct.

Cara installasi Cacti

Asumsi ports collection anda sudah di-upgrade

Requerement Ports For FreeBSD

1. /usr/ports/www/apache22
2. /usr/ports/databases/mysql50-server
3. /usr/ports/net-mgmt/cacti

Tahap pertama adalah installasi apache melalui ports.

indofreebsd# cd /usr/ports/www/apache22 ; make install clean

Tahap ke dua adalah installasi database mysql

indofreebsd# cd /usr/ports/databases/mysql50-server ; make install clean

Tahap ke tiga menginstall cacti dan packet yang di butuhkan oleh cacti

indofreebsd# cd /usr/ports/net-mgmt/cacti ; make install clean

setelah selesai mengeinstall ke tiga ports collection tersebut kita konfigurasi satu persatu yang di perlukan.

pertama edit rc.conf dan masukkan entri berikut

apache22_enable="YES"
mysql_enable="YES"
snmpd_enable="YES"

konfigurasikan snmpd

indofreebsd# nano /usr/local/share/snmp/snmpd.conf

## sec.name source community
com2sec local localhost public

com2sec mynetwork 192.168.0.0/24 public
## group.name sec.model sec.name
group MyRWGroup any local
group MyROGroup v1 mynetwork
group MyROGroup v2c mynetwork

## incl/excl subtree mask
view all included .1 80

## context sec.model sec.level prefix read write notif
access MyROGroup "" any noauth exact all none none
access MyRWGroup "" any noauth 0 all all all

##############################################################
# System contact information
#
syslocation IndoFreeBSD, IndoFreeBSD NOC
syscontact team < team@indofreebsd.or.id This e-mail address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it >

lalu kita jalan kan snmpd nya

indofreebsd#/usr/local/etc/rc.d/snmpd start

kita konfigurasikan dahulu apache nya .

indofreebsd#nano /usr/local/etc/apache22/httpd.conf

pastikan

DirectoryIndex index.html index.php

LoadModule php5_module libexec/apache22/libphp5.so

dan

AddType application/x-httpd-php .php
AddType application/x-httpd-php-source .phps

terdapat pada httpd.conf ke4 baris tersebut untuk dukungan php.

lalu sertakan ini juga pada httpd.conf untuk alias cacti dan give access apache to cacti directory

Alias /cacti "/usr/local/share/cacti/"

DirectoryIndex index.php
Options -Indexes
AllowOverride all
Order deny,allow
Deny from all
Allow from 192.168.0.0/24 <--- ini di ganti di sesuaikan dengan network yang allow access cacti

AddType application/x-httpd-php .php
php_flag magic_quotes_gpc on
php_flag track_vars on


save httpd.conf nya lalu jalankan apache nya

indofreebsd#/usr/local/etc/rc.d/apache22 start

tahap pengkonfigurasian mysql.

pertama jalankan dulu mysql

indofreebsd# /usr/local/etc/rc.d/mysql-server start

Create the MySQL database untuk cacti

indofreebsd# mysqladmin --user=root create cacti

buat username mysql untuk cacti

indofreebsd# echo "GRANT ALL ON cacti.* TO cactiuser@localhost IDENTIFIED BY 'cactiuser'; FLUSH PRIVILEGES;" | mysql

import cacti mysql database

indofreebsd# mysql cacti < /usr/local/share/cacti/cacti.sql

edit konfigurasi cacti.

indofreebsd# nano /usr/local/share/cacti/include/db-settings.php

/* make sure these values refect your actual database/host/user/password */
$database_type = "mysql";
$database_default = "cacti";
$database_hostname = "localhost";
$database_username = "cactiuser";
$database_password = "cactiuser";
$database_port = "3306";
?>

masukan baris ke /etc/crontab

*/5 * * * * cacti /usr/local/bin/php /usr/local/share/cacti/poller.php

buka cacti anda melalui browser dengan login admin password admin

http://172.16.0.7/cacti/ atau ip address freebsd anda